Posted by: duaribudua | March 27, 2008

Mucocele

Mucocele (Myoo-koh-seal) adalah sebuah benjolan di dalam mulut. Hal ini dapat terjadi jika kelenjar ludah terluka atau tersumbat. Anda memiliki banyak kelenjar ludah dalam mulut yang menghasilkan ludah. Ludah tesebut mengandung air, lendir, dan enzim. Ludah dikeluarkan dari kelenjar ludah melalui saluran kecil yang disebut duct (pembuluh). Terkadang salah satu saluran ini terpotong. Ludah kemudian mengumpul pada titik yang terpotong itu dan menyebabkan pembengkakan, atau mucocele. Pada umumnya mucocele didapati di bagian dalam bibir bawah. Namun dapat juga ditemukan di bagian lain dalam mulut, termasuk langit-langit dan dasar mulut. Akan tetapi jarang didapati di atas lidah.

 

Pembengkakan dapat juga terjadi jika saluran ludah (duct) tersumbat dan ludah mengumpul di dalam saluran. Jika pembengkakan terjadi karena submandibular duct, mucocele tersebut dinamakan ranula. Sebuah ranula mempunyai ukuran yang cukup besar dan muncul di bawah lidah.

 

Gejala

Sebagian besar mucocele tidak terasa sakit, namun cukup mengganggu. Terutama pada saat makan dan berbicara. Mucocele yang dangkal bisa pecah sendiri dan mengeluarkan cairan berwarna kekuning-kuningan. Sedangkan yang lebih dalam bisa bertahan lama.

 

Penyebab

Pada umumnya mucocele disebabkan karena adanya trauma, seperti tergigit atau pukulan di wajah. Juga obat-obtan yang mempunyai efek mengentalkan ludah.

 

Perawatan

Terkadang mucocele dapat sembuh dengan sendirinya. Akan tetapi, jika dibiarkan tanpa perawatan akan meninggalkan luka parut. Mucocele biasanya harus diangkat, bisa dengan bedah maupun laser. Namun ada kemungkinan pembedahan dapat menyebabkan munculnya mucocele lain.

Beberapa dokter menggunakan injeksi corticosteroid sebelum melakukan pembedahan, ini terkadang dapat mengempiskan pembengkakan. Jika berhasil, maka tidak perlu dilakukan pembedahan.

 

 


Responses

  1. cie… yang abis kena okulele, eh mucocele denk. hehehe…. 🙂

  2. Fie,emang dirimu suka gigit bibir ya?kok bs bengkak gt?
    Mucocele…, jd pengen pecel lele 😉 (garing mode on)

  3. sukron ya ukhti au akhi atas informasinya. goodluck selalu.


Leave a comment

Categories